Sunday, November 27, 2016

“IAIN Batusangkar, Siap Kembangkan e-Jurnal”

“IAIN Batusangkar, Siap Kembangkan e-Jurnal”

Humas IAIN Batusangkar- Dalam rangka penyebarluasan informasi dan pulikasi hasil-hasil penelitian dan artikel ilmiah di Sumbar. Pada bidang penelitian dan pengembangan sudah dilaksanakankegiatan jurnal penelitian mulai tahun 2014, 2015. Dan tahun 2016, jurnal penelitian yang sudah ada akan dikembangkan melalui aplikasi e-jurnal.
Untuk mewujudkan hal tersebut Pusat Penelitian Pengabdian Masyarakat (P3M) IAIN Batusangkar hadiri sosialisasi e-jurnal yang diselenggarakan Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Provinsi Sumatera Barat, Selasa (1/3) lalu.
Ulya atsani, kepala P3M yang tak lama lagi akan berganti nama dengan perubahan STAIN Batusangkar Menjadi IAIN Batusangkar, akan memjadi LPPM IAIN Batusangkar menjelaskan, kehadiran Hebby Rahmatul Utamy, staf P3M/LPPM IAIN Batusangkar pada sosialisasi e-jurnal tentunya kita targetkan untuk mendapatkan informasi dan pengalaman terkait teknis pegelolaan e-jurnal. Kemudian menjalin silaturrahmi dengan Perguruan Tinggi se-Sumbar untuk membuka ruang kerjasama e-jurnal. “Selain itu, juga bisa bertukar informasi dalam pengelolaan jurnal yang baik,” ujar Dosen Sya’riah ini.
Lebih lanjut, Ulya Atsani menginformasikan, setiap tahun Program Balitbangda mengumpulkan hasil penelitian terutama penelitian yang ada di perguruan tinggi. Selama ini dalam bentuk laporan penelitian. Dengan dikembangkannya e-jurnal, hasil selama ini dapat dipublikasikan dalam bentuk e-jurnal. “Program ini sungguh besar manfaatnya bagi pribadi dosen dan institusi,” tegas Ulya.
E journal
Sebelumnya Pak Ulya menjelaskan, IAIN Batusangkar sudah memiliki beberapa jurnal, diantaranya Ta’dib, Juris, Studia Akademika, Sainstek. Dua jurnal sudah dikelola secara e-jurnal. Kita targetkan semua Jurnal tersebut menjadi e-jurnal. Sehingga semua jurnal di IAIN Batusangkar kedepannya bisa terakreditasi. “Untuk jurnal bisa terakreditasi perlu adanya e-jurnal,” kata Ulya.
Terkait, utusan setiap kegiatan yang diikuti P3M/LPPM. Kepala P3M/LPPM menuturkan, tidak selalu harus diikuti pimpinan. Hal-hal sifatnya teknis kita mengirim staf yang akan berhubungan dengan pekerjaan tersebut. Dengan demikian kita berharap setiap kegiatan diikuti P3M/LPPM IAIN Batusangkar berpengaruh kepada kinerja P3M/LPPM kedepannya dengan akan diresmikannya STAIN Batusnagkar Menjadi IAIN Batusangkar. “Jadi setiap mengikuti kegitan selalu ada kontribusi pasca kegiatan. Tidak hanya terkesan formalitas,” ujarnya.
Hebby Rahmatul Utamy, Staf P3M/LPPM IAIN Batusangkar, peserta sosialisasi menuturkan, dari kegiatan ini memang jelas butuh tenaga teknis secara personal yang ahli dalam manajemen peran pengelolaan e-jurnal. Terutama sekali untuk editor dan petugas teknis IT.
“Berdasarkan informasi diskusi dengan tim LIPI. Idealnya pengelolaan e-jurnal butuh waktu 7 bulan untuk fasih mengelola OJS. Harapannya, masing-masing e-jurnal punya tim teknis khusus. Ada semacam regenerasi dalam pengelolaannya. Agar kedepannya, keberlanjutan e-jurnal tetap terjaga,” ungkap sekaligus harap Hebby.
Dalam pemaparannya, Syukhri, dari UNP menyampaikan pengalamannya dalam mengelola Open Journal System (OJS). Berdasarkan pengalamannya, kendala dalam mengelola OJS adalah jumlah dan kualitas tulisan masih belum memadai. Selain itu respon reviewer juga lama.
Sementara itu, Syafi’i, ST., MT., Phd dari Teknik Elektro UNAND dalam pemaparan strategi publikasi dan pengelolaan jurnal disampaikannya, dari segi kemampuan dan teknis mengelola jurnal itu kurang. Karena lazim disebuah tim tercatat beberapa nama. Namun, tidak semuanya bekerja.
Kegiatan Sosialisasi e-jurnal dengan tema “ penelitian pembangunan daerah dan kebijakan publik provinsi sumbar” dihadiri Kepala BAPPEDA Sumbar, Ketua Dewan Riset Daerah Sumbar, Ketua-Ketua Komisi Dewan Riset Daerah, Kabid. PENELITIAN dan Pengembangan, Lembaga Penelitian Perguruan Tinggi se-Sumbar, Fungsional Peneliti

IAIN BATUSANGKAR LAKUKAN KERJASAMA BERKELANJUTAN DENGAN KOLEJ ISLAM ANTAR BANGSA SULTAN ISMAIL PETRA (KIAS) KELANTAN MALAYSIA

MOU KELANTAN 243
Humas_IAIN Batusangkar, Kolej Islam Antar Bangsa Sultan Ismail Petra (KIAS) Kelantan Malaysia berminat melakukan kerja sama dengan IAIN Batusangkar yang dituangkan dalam sebuah nota kesepahaman (Memorandum of Understanding/MoU) antara Rektor IAIN Batusangkar Dr.H.Kasmuri,M.A dengan KIAS Kelantan Malaysia yang diwakili oleh Prof. Dr.Aziz Bin Mohd Zin. butir butir MoU tersebut antara lain kesepakatan kedua belah pihak  untuk mengagendakan ajang silaturahmi akademik dalam bentuk kerja sama konferensi, penelitian dan pertukaran mahasiswa baik program Diploma maupun sarjana. MoU ini ditanda tangani pada hari 16 November di IAIN Batusangkar dihadapan segenap Civitas Akademika IAIN Batusangkar.  
Kerjasama dengan KIAS Kelanta Malaysia ini aka memberikan dampak positif bagi perkembangan kedua kampus Islam yang beda negara, hal ini sesuai degan visi IAIN Batusangkar menjadi lembaga pendidikan tinggi Islam menuju berkelas internasional dengan penguatan keilmuan yang integrative dan inter-konektif serta berkearifan lokal. Salah satu poin MoU ini adalah pelaksanaan Tri Dharma Perguruan Tinggi yakni Pengajaran, Penelitian dan Pengabdian. KIAS berencaa akan mengirimkan mahasiswanya untuk melanjutkan pendidikannya di IAIN batusangkar dalam ilmu Bimbinga konselin, Ilmu Tafsir dan lainnya. Begitu juga dengan IAIN Batusangkar akan mengirim dosen dosen yang dibutuhkan oleh KIAS Kelantan Malaysia, disamping itu Kias menawarkan kegiatan penelitian dan penerbitan jurnal ilmiah bersama. Hal ini disambut baik oleh Rektor IAIN batusangkar, sebab ini menandakan bahwa IAIN batusangkar suadah mulai dilirik oleh perguruan tinggi luar negeri. Oleh karena itu IAIN batusangkar harus terus mengembangkan diri agar kepercayaan yang sudah muncul dipeliahara dan lebih ditingkatkan lagi.
Naskah ditandatangani langsung oleh Rektor IAIN Batusangkar Dr. H. Kasmuri, MA, dari KIAS Kelantan ditanda tangani oleh Prof.Dr.Aziz Bin Mohd Zin yang di saksikan lansung oleh para pejabat dilingkungan IAIN Batusangkar dan para tamu dari KIAS Kelantan Malaysia serta dihadiri oleh pcivitas akademika. Sementara itu, perwakilan KIAS Kelantan Malaysia, Prof Dr Abdul Aziz Mat Zin dalam sambutannya menyampaikan, KIAS dan IAIN Batusangkar banyak kesamaan salah satunya program studi keagamaannya, maka dari itu KIAS kelantan berminat menjalin keakraban dengan IAIN Batusangkar yang kana kita wujudkan berbagai program yang mendukung perkembangan kedua perguruan tinggi” ungkap Mat Zin.
Aziz MaT Zin juga menyebutkan kerjasama yang telah terjalin agar terbina dengan baik dimasa yang akan datang dan diberkati Allah SWT, dengan menghasilkan lulusan di Malaysia dan IAIN batusangkar yang cemerlang di tengah masyarakat. Ia berharap dengan penanda tanganan naskah kerjasama yang dilakukan IAIN Batusangkar dan KIAS Kelantan Malaysia dapat memberikan manfaat yang besar bagi kedua belah pihak dan kami dari KIAS akan mengundang para dosen dari ilmu tertentu untuk menjadi dosen tamu di KIAS Kelantan Malysia.

Thursday, August 25, 2016

Batusangkar Internasional Conference-I

BICPPS

For detail see http://bicpps-iainbatusangkar.com/iain/
Thanks,
Terimakasih,

PENGUMUMAN PENDAFTARAN ULANG MAHASISWA BARU GELOMBANG II PROGRAM PASCASARJANA IAIN BATUSANGKAR TAHUN AKADEMIK 2016/2017


PENGUMUMAN
PENDAFTARAN ULANG MAHASISWA BARU GELOMBANG II
PROGRAM PASCASARJANA
IAIN BATUSANGKAR TAHUN AKADEMIK 2016/2017
A. Jadwal Pendaftaran Ulang
1) Bagi yang dinyatakan lulus:
    Tanggal              : 22 s/d 26 Agustus 2016
2) Bagi yang dinyatakan lulus cadangan:
    Tanggal              : 29 s/d 31 Agustus 2016 (Sesuai nomor urut yang terlampir pada SK
                                 Hasil Seleksi PMB Gelombang II T.A. 2016/2017, setelah
                                 dikonfirmasi kepada panitia sebelum melakukan pembayaran SPP)
Jam                    : 08.00 – 15.00 WIB
Tempat               : Kantor Program Pascasarjana IAIN Batusangkar, Gedung F Lt.I

B. Syarat-syarat pendaftaran ulang
    1. Bukti Pembayaran SPP Semester I dan biaya Pengembangan Akademik sebesar        
        Rp.4.750.000,- (dengan rincian : SPP Rp 3.750.000,- dan Biaya Pengembangan dan
        Pembinaan Akademik Rp 1.000.000,-)
    2. Pembayaran dilakukan di unit kerja BRI seluruh Indonesia dengan nomor rekening
        0169-01-000522-30-1, atas nama BPN STAIN Batusangkar

    3. Mengisi Formulir Pendaftaran Ulang, dapat diambil pada bagian Sekretariat Program 
4. Menyerahkan :
       a. Photocopy Ijazah: 1 lembar (legalisir)
       b. Photocopy Transkrip Nilai: 1 lembar (legalisir)
       c. Pas photo 2 x 3 1 lembar dan 3 x 4 berwarna: 3 lembar
       d. Softcopy Pasphoto dalam CD: 1 buah
       e. Melengkapi syarat untuk pembuatan kartu mahasiswa yang juga berfungsi sebagai
           ATM, yaitu:
            1) Photocopy KTP 2 Lembar
            2) Photocopy NPWP 1 Lembar (Jika Ada)
            3) Mengisi aplikasi pembukaan rekening BSM (Tersedia di kantor Program Pascasarjana)
            4) Menyerahkan setoran awal rekening Rp. 100.000,- (Rp. 85.000,- untuk saldo awal
                dan Rp. 15.000,- untuk biaya pembuatan kartu)

            5) Photocopy KTP penyandang dana terkait (Orang Tua/Wali/Suami), khusus bagi
                Mahasiswa Pascsarjana yang belum bekerja

           6) Surat Keterangan Domisili dari kantor Wali Nagari/Lurah bagi Mahasiswa Pascasarjana
                IAIN Batusangkar yang memiliki KTP luar dari Sumatera Barat


Bagi yang tidak mendaftar sampai batas waktu yang telah ditentukan dianggap mengundurkan diri.
Batusangkar, 10 Agustus 2016
Direktur,
dto
Dr. H. Syukri Iska, M. Ag

NIP 196310191992031004

Pengumuman Uang Kuliah Tunggal (UKT) Kategor Kurang Mampu tahun 2016


Diberitahukan kepada seluruh mahasiswa baru iain batusangkar tahun 2016 kategori keluarga kurang mampu yang ingin mengurus uang kuliah tunggal kelompok i sebesar rp. 400.000,-/semester dapat mendaftar ke sub bagian akademik kemahasiswaan dan alumni mulai dari tanggal 22 agustus s/d 9 september 2016 dengan persyaratan sebagai berikut :

  1.     Surat permohonan yang memuat nama, nim, jurusan, fakultas, nama orang tua, pekerjaan orang tua, alamat lengkap, nomor hp dialamatkan kepada rektor iain batusangkar.
  2.     Pasphoto berwarna ukuran 3 x 4 sebanyak 2 lembar
  3.     Fotokopi pembayaran spp
  4.     Fotokopi ktp
  5.     Fotokopi kartu keluarga
  6.     Surat keterangan tidak mampu dari desa/wali nagari.
  7.     Fotokopi rekening listrik / struk pembayaran bulan terakhir (jika tersedia aliran listrik) dan atau bukti pembayaran pbb dari orang tua / wali (apabila mempunyai bukti pembayaran)
  8.     Siswa tamatan slta se-derajat pada tahun 2016 (dibuktikan dengan ijazah dan transkrip nilai)
  9.     Usia paling tinggi pada saat mendaftar adalah 21 tahun.
  10.     Bersedia mematuhi kode etik dan tata tertib mahasiswa iain batusangkar yang diketahui oleh orang tua di atas materai 6000.
  11.     Seluruh berkas dimasukkan ke dalam map tulang warna hijau untuk fakultas tarbiyah dan ilmu keguruan, map kuning untuk fakultas syari’ah, map merah untuk fakultas ekonomi dan bisnis islam dan warna biru untuk fakultas usuluddin, adab dan dakwah.
  12.     Bahan atau berkas disusun sesuai dengan urutan kelengkapan berkas
  13.     Melampirkan data-data pendukung lainnya yang berkaitan dengan kondisi ekonomi orang tua (seperti jamkesmas, kps dan bpjs).

Pengumuman kelulusan mahasiswa baru IAIN Batusangkar Jalur Mandiri TA 2016/2017

Informasi lengkap mengenai hasil kelulusan serta jadwal & syarat pendaftaran ulang dapat dilihat pada laman >> http://pmb.iainbatusangkar.ac.id/ <<

Tiga mahasiswa jurusan pendidikan fisika iain batusangkar magang ke malaysia.

Humas IAIN Batusangkar, Tiga orang mahasiswa Jurusan Fisika Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan IAIN Batusangkar kembali mengikuti magang sekaligus penelitian ke Institute Of Microengineering And Nanoelectronics (IMEN) Universiti Kebangsaan Malaysia (UKM).

Rektor IAIN Batusangkar Dr. H. Kasmuri, MA mengatakan pada tahun 2015, IAIN Batusangkar juga pernah mengirimkan mahasiswa Jurusan pendidikan Fisika, Perbankan Syariah, yang magang di IMEN Universiti Kebangsaan Malaysia (UKM), dan di Lembaga Zakat Selangor. Selanjutnya pada awal tahun 2016 ini IAIN Batusangkar kembali mengirimkan Mahasiswa Jurusan Pendidikan Fisika yang magang di IMEN dan Jurusan Manajemen Informatika di Universiti Selangor.

Kegiatan magang ini merupakan salah satu program akademik unggulan IAIN Batusangkar untuk meningkatkan kompetensi lulusannya yang dikhususkan bagi mahasiswa berprestasi dari berbagai jurusan untuk seterusnya di magangkan ke luar negeri.”ucap Kasmuri”

Mahasiswa magang Jurusan Fisika tahun 2016 ini diserahkan oleh Rektor IAIN Batusangkar, dalam hal ini diwakili oleh Wakil Rektor II IAIN Batusangkar, Dr. Marjoni Imamora, M.Sc yang juga sekaligus pembimbing I dari mahasiswa tersebut.

Marjoni Imamora mengatakan kegiatan magang mahasiswa Jurusan pendidikan Fisika tahun ini diikuti oleh mahasiswa semester 7 yang terdiri dari 3 orang yaitu 2 orang mahasiswi dan 1 orang mahasiswa atas nama Yolanda Febri Yola, Feni Petria dan Nanda Faizil, yang dipilih melalui seleksi di tingkat Jurusan.

Serah terima dilaksanakan satu hari setelah kedatangan di Malaysia (9/8/2016) yaitu pada hari Rabu, tanggal 10 Agustus 2016 jam 10.00 pagi waktu Malaysia. Mahasiswa diserahkan oleh Warek II kepada Ketua Lab Organic Printed Electronic Laboratory (OPEL), UKM Malaysia, Prof. Dr. Muhammad Mat Salleh yang didampingi oleh Prof. Madya Dr. Akrajas Ali Umar sebagai pembimbing mahasiswa magang ini dari IMEN UKM Malaysia.

magang 2

Kegiatan magang ini direncanakan akan dilaksanakan lebih kurang selama 28 hari yang berakhir pada tanggal 05/09/2016. Magang/Praktek Laboratoruim ini akan difokuskan pada penelitian tentang penggunaan Perovskite dalam Dye sensitized solar cell (DSSC). Mahasiswa kita di guide oleh kandidat Doktor dari IMEN UKM yaitu Cik Siti Khatijah, MSc, beserta kandidat Doktor dari IAIN Batusangkar yaitu Ibu Elvi Rahmi, M.Si.(Dosen Kimia)”ucap Warek II”(dn/hm)